Resep dan Cara Membuat Kue Sosis Solo


Resep dan Cara Membuat Kue Sosis Solo

Resep dan Cara Membuat Kue Sosis Solo
Kue Sosis Solo -  Sesuai namanya, sosis solo ini berasal dari Solo, Jawa Tengah. Sosis solo ini beda dengan sosis-sosis lainnya. Sosis solo terbuat dari kulit dadar yang digulung dan di dalamnya ditambahkan dengan isi daging ayam yang tentunya sudah diolah lembut dengan bumbu yang enak juga.

Sosis solo ini merupakan jajanan khas yang sering juga kita temui di jajanan tradisional. Kali ini, saya akan berbagi resep cara membuat sosis solo isi daging ayam yang enak dan tentunya sangat mudah untuk dicoba dan dipraktekkan di rumah.

Walau sama-sama bernama sosis, jajanan yang satu ini tidak seperti sosis yang kita kenal pada umumnya.  Konon pada jaman pendudukan V.O.C (Vereenigde Oostindische Compagnie), sosis sapi ala kuliner barat adalah kudapan kegemaran noni-noni Belanda saat minum teh di sore hari. Melihat kebiasaan ini, warga Solo pun tergiur untuk mencoba makanan baru tersebut.

Warga Solo pun akhirnya mencoba membuat versi sosis mereka sendiri. Setelah berbagai percobaan, akhirnya mereka pun membuat sebuah kue dadar tipis yang diisikan dengan campuran daging ayam /sapi cincang lalu digulung dengan bentuk lonjong menyerupai sosis ala barat.

Kini, kudapan tersebut adalah salah satu jajanan pasar khas kota Solo. Tekstur lembut kue dadar yang berpadu dengan daging berbumbu pun akhirnya sukses menjadikan kudapan ini digemari. Menarik ya Fans Boga. Mau coba bikin? Ini resepnya!

Bahan :
Isi :
1 sdm margarin untuk menumis
2 siung bawang merah yang dihaluskan
1 siung bawang putih yang dihaluskan
300 gr daging ayam giling (bisa diganti dengan daging sapi) 
1/2 sdt merica
1 sdt gula pasir
1 sdt garam
1 sdm kaldu ayam bubuk
100 ml santan kental

Kulit :300 g tepung terigu Segitiga Biru
4 butir telur ayam
30 g margarine yang telah dicairkan
1 sdm gula pasir
400 ml santan cair

Cara Membuat:
Isi :

1. Tumis bawang putih hingga harum, kemudian tambahkan bawang merah dan ayam giling.
2. Bumbui campuran ayam giling dengan merica, gula pasir, garam, kaldu bubuk dan santan. Kemudian masak hingga matang dan santan mengering.
3. Angkat lalu sisihkan

Kulit:
  1. Dalam wadah, campur terigu, gula, dan telur kemudian aduk hingga rata.
  2. Setelah selesai, tambahkan santan cair ke dalam adonan lalu aduk kembali hingga benar-benar halus.
  3. Setelah adonan halus, tambahkan mentega cair dan aduk kembali hingga rata.
  4. Panaskan wajan anti lengket dan tuangkan adonan di tengah wajan. Segera ratakan adonan hingga tipis menutupi permukaan wajan.
  5. Masak selama 1-2 menit, atau ketika adonan sudah tidak melekat di dasar wajan 
  6. Ulangi proses nomor 1-5 hingga adonan kulit habis.

Sosis Solo:
  1. Ambil selembar kulit adonan lalu isi dengan campuran daging di tengahnya.
  2. Gulung kulit adonan dengan bentuk melonjong hingga isian pun jadi terbungkus rapat.
  3. Panaskan minyak di wajan dengan api sedang dan dalam jumlah yang cukup untuk bisa merendam adonan Sosis Solo.
  4. Goreng selama 2-3 menit atau hingga kulit luarnya kuning kecokelatan.
  5. Tiriskan hingga kering dan sajikan selagi masih hangat.
  6. Ulangi proses memasak hingga isi campuran daging dan kulit habis.
Bagaimana, mudah sekali bukan? Sosis solo ini cocok menjadi camilan jajanan untuk keluarga dan makin nikmati jika kalian sajikan dengan tambahan cabai rawit. Demikian Resep Cara Membuat Kue Sosis Solo. Selamat mencoba dan selamat memasak.

Pemesanan KUE SOSIS SOLO SURABAYA :
Jika Anda sibuk, tak sempat membuat sendiri Kue Sosis Solo | Kue Sosis Solo Surabaya, bisa pesan kepada kami. Sudah tentu kami senang melayani Anda.
Pemesanan minimal adalah 100 biji Kue Sosis Solo Surabaya, dengan harga @ Rp 2.500,-. Pemesanan bisa kami layani paling lambat adalah H-2, dengan menyerahkan DP 60 % dari harga total. Pemesanan bisa bersamaan dengan kue basah surabaya yang lain dengan harga seperti pada DAFTAR HARGA KUE BASAH yang ada di blog kami ini.


Contact : Pak Taufiq | Call Only : 031-7062.7062 | SMS Only : 085631.44.665


Silahkan lihat produk kue kami yang lain disini

Related Post
RAINBOW CAKE
KUE SUS FLA